21 November 2024

PPIKPM.GONTOR.AC.ID, DEPOK — Suasana berbeda terjadi di Masjid Kubah Mas Jl. Raya Meruyung, Limo, Depok (7-8/6) pada malam dan pagi hari. Puluhan anak-anak kecil laki-laki dan perempuan berkumpul per kelompok dengan bimbingan ustadz dan ustadzah di serambi masjid.

Mereka adalah calon pelajar Pondok Modern Darussalam Gontor yang dibimbing oleh Bimbel Arraziin IKPM Depok. Berdasarkan info dari Ustadz Iqbal Fadli Muhammad, koordinator bimbel, acara itikaf ini dimulai pukul 21.00 WIB hingga esok paginya pukul 09.00 WIB.

Mereka mengaji al-Qur’an dan berlatih Imla pada malam hari hingga pukul 22.00 WIB. Setelah bangun tidur pukul 02.00 WIB, mereka mengikuti shalat qiyamul lail bersama dengan jamaah itikaf yang rutin di masjid ini. Setelah sahur dan Shalat Subuh, mereka mengaji al-Qur’an dan menyetor hafalan bacaan shalat dan doa hingga pendalaman materi Berhitung dan lain-lain.

Nampak pula beberapa orang tua ikut mendampingi anak-anaknya. Mereka jadikan itikaf sebagai momentum berdoa kepada Allah agar putra-putri kesayangannya lulus Gontor.

Ustadz Hidayatulloh, Ketua IKPM Depok turut hadir dan sangat mengapresiasi kegiatan ini. Sejak 2014, Bimbel Arraziin IKPM Depok telah membimbing ratusan calon pelajar Gontor. Program-program unggulan antara lain: kelas reguler, kelas privat, Ramadhan Camp, itikaf, dan pendampingan capel ke Gontor.

Bimbel Arraziin akan terus meningkatkan kualitas SDM pengajar dan metode pembelajaran. Sejak berdiri, Arraziin telah berganti tim manajemen. Koordinator pertama ustadz Abdullah Adnan (Gontor 2007) dan periode kedua ini sejak 2017 dinahkodai oleh Ustadz Iqbal Fadli Muhammad (Gontor 2010). Untuk informasi lebih lanjut tentang bimbel Arraziin, bisa menghubungi nomor 085770596314 atau mengakses website www.bimbelgontor.com

Narasumber Berita dan Foto: Ustadz Hidayatulloh
Red.: Mujib Abdurrahman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *